
MetronusaNews.co.id | Demak – Demi mengantisipasi Penyakit Kuku dan Mulut (PKM) pada hewan ternak di wilayah binaan, Babinsa Koramil 06/Wedung Kodim 0716/Demak Sertu Busro bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan Kegiatan Pendataan pada hewan ternak Kambing milik Bapak Suwandi di Desa Mutih Wetan Kecamatan Wedung, Selasa (27/05/2025).
Babinsa Sertu Busro usai kegiatan mengatakan bahwa, kegiatan sosialisasi pendataan yang dilaksanakan di kandang kambing milik Bapak Suwandi ini dalam rangka mendukung Program Pemerintah dan guna melaksanakan kegiatan Pengecekan terhadap hewan ternak milik warga binaan menjelang Idul Adha.
Selain melakukan pengecekan terhadap hewan ternak milik warga, pihaknya juga memberikan edukasi dan sosialisasi terkait PMK (Penyakit Mulut dan Kuku) kepada pemilik ternak kambing.
“Pendataan ini guna mencegah PMK ternak agar tidak terjadi di Wilayah Kecamatan Wedung khususnya Desa Mutih Wetan,” kata Sertu Busro.
Pada kesempatan itu Babinsa menghimbau kepada masyarakat untuk mengenali gejala gejala penyakit mulut dan kuku pada hewan ternaknya agar segera menghubungi aparat setempat jika mendapatinya.
“Dihimbau untuk tetap tenang dan tidak panik, karena virus PMK pada hewan ternak ini tidak menyebabkan gangguan kesehatan kepada manusia. sampai sekarang belum ada ditemukan PMK pada hewan ternak di Desa Mutih Wetan Kecamatan Wedung” pungkas Sertu Busro.
(Jumardin)