
MetronusaNews.co.id | Cilacap – Alhamdulillah, Dusun Gligir di Desa Kesugihan, Kecamatan Kesugihan, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, kini memiliki oase spiritual yang megah dengan diresmikannya Mushola Al-Ikhlas pada hari Sabtu, 19 Juli 2025.
Acara penuh berkah ini dimulai pukul 13.00 WIB dan menjadi puncak kebahagiaan bagi masyarakat, terutama Bapak Haji Purnomo. Beliau dengan tulus mewakafkan dana pribadinya demi terwujudnya rumah Allah ini.
Senyum bahagia terpancar dari wajah beliau, memancarkan keikhlasan dan rasa syukur yang mendalam atas karunia Allah SWT.
Mushola Al-Ikhlas berdiri kokoh di RT 04 RW 01 Grumbul Gligir sebagai buah dari ketulusan hati dan pengorbanan Bapak Haji Purnomo. Dengan penuh keimanan dan kecintaan kepada agama Islam, beliau mewakafkan rezekinya untuk membangun tempat ibadah yang representatif bagi warga sekitar.
Kehadiran mushola ini diharapkan tidak hanya menjadi tempat untuk menunaikan shalat, tetapi juga sebagai pusat kegiatan keagamaan yang mempererat tali persaudaraan dan meningkatkan pemahaman agama di tengah masyarakat Dusun Gligir.
Acara peresmian Mushola Al-Ikhlas dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk tokoh agama, perangkat desa, jamaah, dan warga sekitar yang antusias menyambut mushola baru ini.
Dalam sambutannya, Bapak Haji Purnomo menyampaikan rasa syukur yang tak terhingga atas kesempatan yang diberikan Allah SWT untuk berkontribusi dalam pembangunan rumah ibadah ini. Beliau berharap agar Mushola Al-Ikhlas dapat dimakmurkan dengan berbagai kegiatan positif yang membawa manfaat bagi seluruh umat Islam.
Dedikasi dan keikhlasan Bapak Haji Purnomo menjadi inspirasi bagi semua.
Semangat wakaf pribadi yang beliau tunjukkan mencerminkan kecintaan yang mendalam terhadap agama dan kepedulian terhadap sesama.
Semoga amal jariyah beliau ini diterima di sisi Allah SWT dan menjadi pemberat timbangan kebaikan di akhirat kelak.
Keberadaan Mushola Al-Ikhlas akan menjadi saksi bisu ketulusan hati Bapak Haji Purnomo dalam memajukan syiar Islam di Dusun Gligir.
Dengan diresmikannya Mushola Al-Ikhlas, diharapkan cahaya Islam akan semakin bersinar terang di Desa Kesugihan.
Semoga Allah SWT senantiasa memberikan keberkahan kepada Bapak Haji Purnomo beserta keluarga, dan menjadikan mushola ini sebagai tempat yang penuh rahmat dan hidayah bagi seluruh umat Islam.
Laporan Reporter Media MetronusaNews dari Dusun Geligir, Kesugihan:
Pada hari Sabtu, 19 Juli 2025, pukul 14.00 WIB, reporter Biro Cilacap Media MetronusaNews, Mugiono melaporkan langsung dari Dusun Geligir, Desa Kesugihan, Kecamatan Kesugihan, Kabupaten Cilacap.
Acara peresmian Mushola Al-Ikhlas juga dihadiri oleh Kepala Desa Kesugihan Kidul, Mohamad Fadil, tokoh agama, sesepuh, pini sepuh, dan ibu-ibu jamaah.
Acara diawali dengan pelaksanaan shalat duhur berjamaah, di mana Bapak Haji Purnomo mengumandangkan azan, melantunkan puji-pujian dan selawat sebelum memimpin shalat.
Mushola ini memiliki fasilitas yang sangat baik dan bermanfaat bagi generasi mendatang serta lingkungan sekitar.
Gus Soim alias Gus Soiman, Lc, memberikan motivasi dan doa untuk kemakmuran mushola serta kesejahteraan seluruh umat muslim.
Dalam pesan Bapak Haji Purnomo kepada para kerabat di Dusun Geligir, beliau menekankan pentingnya memakmurkan, menjaga, dan merawat kebersihan mushola.
Ibu Sulastri, yang menjadi panitia peresmian bersama Mba Rati dan ibu-ibu lainnya, tampak mengenakan busana muslim serba putih, senada dengan dekorasi dan kursi tamu undangan, melambangkan keikhlasan dalam perjuangan Bapak Haji Purnomo memberikan kado terindah kepada masyarakat.
Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Kesugihan turut hadir dan menyaksikan ikrar wakaf yang diucapkan oleh Bapak Haji Purnomo.
Ikrar wakaf ini diucapkan dengan diawali kalimat Basmalah, disaksikan oleh warga masyarakat, di mana Bapak Haji Purnomo mewakafkan mushola Al-Ikhlas beserta fasilitas lengkapnya, termasuk dua kamar mandi, dua tempat wudu, lemari mukena, sarung, sajadah, kipas angin, pengeras suara, dan karpet yang bersih.
Acara ini juga disaksikan oleh tokoh masyarakat, ketua RT/RW, dan jamaah. Tanah yang menjadi lokasi mushola adalah milik pribadi Bapak Haji Purnomo, dan mushola ini dibangun dengan kokoh, rapi, bersih, serta menggunakan bestek dan mutu berkualitas, diharapkan membawa kemakmuran di masa depan.
Kurang lebih seratus warga masyarakat hadir mengikuti pengajian umum dan menyaksikan ikrar wakaf mushola yang berada di bawah naungan MUI dan NU.
Kepala KUA beserta jajarannya memberikan panduan dan kesaksian kepada Bapak Haji Purnomo.
Pelaksanaan ikrar wakaf berjalan lancar dan diakhiri dengan doa bersama.
Acara dilanjutkan dengan pemotongan pita di pintu masuk Mushola Al-Ikhlas, diawali kembali dengan doa bersama.
Mushola Al-Ikhlas dipenuhi oleh sekitar 200 jamaah pada siang hari itu.
IRMAS (Ikatan Remaja Masjid) pun turut berpartisipasi dengan antusias menabuh hadroh, mengiringi dengan musik kas selawatan.
Setelah pemotongan pita, acara dilanjutkan dengan pengajian umum.
(Mugiono)