
MetronusaNews.co.id | Kabupaten Tasikmalaya Jawa Barat – Tim Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) SDN 2 Tanjungjaya desa Cintajaya kecamatan Tanjungjaya kabupaten Tasikmalaya, berhasil meraih juara 1 dalam kejuaraan tingkat kecamatan (22/02/2025)
Prestasi ini merupakan hasil kerja keras dan dedikasi tim yang telah berlatih secara intensif selama beberapa bulan. Tim O2SN SDN 2 Tanjungjaya berhasil mengungguli tim-tim lain dari masing-masing sekolah yang berada di kecamatan Tanjungjaya
“Kami sangat bangga dengan prestasi tim O2SN SDN 2 Tanjungjaya,hal ini merupakan bukti bahwa kerja keras dan dedikasi dapat meraih hasil yang luar biasa”ungkap Kepala Sekolah SDN 2 Tanjungjaya
Seluruh warga sekolah dan masyarakat desa Cintajaya sangat mengapresiasi prestasi tim O2SN SDN 2 Tanjungjaya.Semoga dari kejuaraan ini dapat menjadi motivasi bagi siswa/siswi lain untuk terus berkarya demi mengharumkan nama sekolah dan daerah
“Alhamdulillah,kami sangat bersyukur atas prestasi ini semoga dapat menjadi awal dari munculnya potensi yang akan diraih oleh tim O2SN di SDN 2 Tanjungjaya”ucap salah satu dari anggota tim O2SN.
Rep : Ipit Susyanti